Pj Gubernur Banten Al Muktabar Melantik Virgojanti Sebagai Kepala DPMPTSP Provinsi Banten

    Pj Gubernur Banten Al Muktabar Melantik Virgojanti Sebagai Kepala DPMPTSP Provinsi Banten

    SERANG - Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar melantik Virgojanti sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Banten, di Pendopo Gubernur Banten, KP3B, Kecamatan Curug, Kota Serang, Senin (17/10/2022). 

    "Saya Penjabat Gubernur Banten dengan ini secara resmi melantik saudari dalam jabatan pimpinan tinggi pratama Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Banten, " ungkap Al Muktabar saat melakukan pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Provinsi Banten Tahun 2022.

    "Saya percaya bahwa Saudari akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, sesuai tanggungjawab yang diberikan, " sambungnya. 

    Menurutnya, pelantikan tersebut merupakan hasil dari Open Bidding dan telah mendapatkan persetujuan baik itu dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) dan juga Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). 

    "Ini dari hasil open bidding yang telah ditetapkan dan telah mendapatkan persetujuan dari Menteri Dalam Negeri untuk menjadi JPT (Jabatan Pimpinan Tinggi) di Lingkungan Provinsi Banten, " katanya. 

    Al Muktabar juga menyampaikan dalam pelaksanaan pemerintah di Pemprov Banten dari berbagai indikator berjalan dengan baik, dimana hal itu merupakan hasil dari kerjasama semua pihak secara berjenjang. 

    "Ini merupakan lembaga yang strategis, sehingga setidaknya terdapat dua tugas utama yaitu mengatur dan melayani, sehingga memungkinkan kita untuk terus memberikan layanan yang lebih baik dari berbagai kecepatan dan didukung teknologi, serta kita akan bergandengan tangan dengan semua pihak, " imbuhnya. 

    Selain itu, lanjut Al Muktabar, pihaknya juga terus melalukan beberapa upaya untuk dapat menjaga industrialisasi dan investasi yang telah ada di Provinsi Banten, sehingga diharapkan dengan hal tersebut, kedepannya agenda investasi di Provinsi Banten dapat terus berjalan baik dan meningkat. 

    "Kita mengedepankan konsep Self Improvement, jadi bagaimana yang sudah ada kita jaga dan kita optimalkan untuk target-target sesuai platfrom dalam aspek investasi itu, " imbuhnya. 

    Ditempat yang sama, Kepala DPMPTSP Provinsi Banten Virgojanti mengatakan tingkat investasi di Provinsi Banten saat ini telah berjalan dengan baik, bahkan masuk kedalam 5 besar se-Indonesia. 

    "Namun kita tidak hanya sampai disitu saja pada sisi kuantitas nilai investasi kita cukup baik , tapi kita harus perhatikan juga dari sisi kualitas. Investasi yang berkualitas diantaranya memiliki dampak thd pertumbuhan ekonomi yg semakin membaik, mengurangi tingkat pengangguran, menghasilkan multiflyer efect thd aktivitas ekonomi turunan yg lainnya.

    Ia juga menyampaikan saat ini membutuhkan beberapa hal untuk dapat terus menjaga tingkat investasi di Provinsi Banten, diantaranya tetap menjaga industrialisasi dan investasi yang sudah ada, serta terus memperbaiki layanan untuk dapat menarik investasi sebanyak banyaknya. "Kita ingin mendorong pertumbuhan yang berimbang antar wilayah" sesuai potensinya tandasnya.

    Sebagai Informasi, Virgojanti sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bapelitbangda) Kabupaten Lebak, dan juga pernah menjabat sebagai Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Lebak. 

    Dalam pelantikan tersebut turut dihadiri Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Provinsi Banten M Tranggono, Sekda Kabupaten Lebak Budi Santoso, dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten. (Red)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Personel Satbrimob Polda Banten Ikuti Donor...

    Artikel Berikutnya

    Dansat Brimob Polda Banten Ikuti Pertandingan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Saatnya Nikel Bicara! Mimpi Indonesia Menjadi Raja Komponen Kendaraan Listrik
    Jadikan 'Maung' Kendaraan Dinas Nasional, Presiden Prabowo Tunjukkan Konsistensi Cinta Produk Dalam Negeri
    Peringati HUT Humas ke-73, Polresta Bandara Soetta Gelar Donor Darah Secara Serentak

    Ikuti Kami